Setelah merumuskan tujuan pembelajaran, langkah berikutnya dalam perencanaan pembelajaran adalah menyusun alur tujuan pembelajaran.
Alur Tujuan Pembelajaran oleh Rhafino Rieza PahleviGuru Penggerak Angkatan 5, Bulungan
Guru Penggerak Angkatan 5 Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara setelah melewati 6 bulan pendidikan Guru Penggerak, meliputi pelatihan daring, lokakarya, konferensi, dan pendampingan.
Persiapan Lokakarya 7
Calon Guru Penggerak (CGP) Angkatan 5 Kabupaten Bulungan berkolaborasi dengan Pengajar Praktik (PP), Pak Jamaluddin, dalam mempersiapkan hasil panen karya setelah melewati 6 bulan pendidikan guru penggerak di aula pertemuan Universitas Kalimantan Utara .
Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka
Dalam rangka peningkatan kompetensi guru, terutama dalam memahami implementasi Kurikulum Merdeka, Guru SMAN 1 Tanjung Palas Tengah melaksanakan In House Training dengan mengundang Pengawas Pembina sebagai narasumber .
Minggu, 10 September 2023
ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN
TUJUAN PEMBELAJARAN (TP)
Setelah memahami CP, pendidik mulai mendapatkan ide-ide tentang apa yang harus dipelajari peserta didik dalam suatu fase. Pada tahap ini, pendidik mulai mengolah ide tersebut, menggunakan kata-kata kunci yang telah dikumpulkannya pada tahap sebelumnya, untuk merumuskan tujuan pembelajaran.
Tujuan pembelajaran yang dikembangkan ini perlu dicapai peserta didik dalam satu atau lebih jam pelajaran, hingga akhirnya pada penghujung Fase mereka dapat mencapai CP. Oleh karena itu, untuk CP dalam satu fase, pendidik perlu mengembangkan beberapa tujuan pembelajaran.
Sabtu, 09 September 2023
CAPAIAN PEMBELAJARAN (CP)
- Fase A: Kelas 1-2 SD/MI/SDLB/Paket A
- Fase B: Kelas 3-4 SD/MI/SDLB/Paket A
- Fase C: Kelas 5-6 SD/MI/SDLB/Paket A
- Fase D: Kelas 7-9 SMP/MTs/SMPLB/Paket B
- Fase E: Kelas 10 SMA/MA/SMALB/Paket C, SMK/MAK
- Fase F: Kelas 11-12 SMA/MA/SMALB/Paket C, SMK/MAK
Jumat, 08 September 2023
CAPAIAN PEMBELAJARAN (CP) KIMIA SMA
Capaian Pembelajaran (CP) merupakan kompetensi pembelajaran yang harus dicapai peserta didik pada setiap fase perkembangan. Capaian Pembelajaran mencakup sekumpulan kompetensi dan lingkup materi, yang disusun secara komprehensif dalam bentuk narasi.
Capaian Pembelajaran untuk pendidikan anak usia dini (PAUD) terdiri atas satu fase, yaitu fase Fondasi.
Capaian Pembelajaran untuk pendidikan dasar dan menengah terdiri dari 6 fase, yaitu fase A hingga fase F, yang meliputi seluruh mata pelajaran di jenjang pendidikan dasar dan menengah (SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, SMK/MAK, SDLB, SMPLB, SMALB, Paket A, Paket B, dan Paket C), sesuai dengan pembagian berikut:
Fase dan Jenjang/Kelas
- Fase A: Kelas 1-2 SD/MI/SDLB/Paket A
- Fase B: Kelas 3-4 SD/MI/SDLB/Paket A
- Fase C: Kelas 5-6 SD/MI/SDLB/Paket A
- Fase D: Kelas 7-9 SMP/MTs/SMPLB/Paket B
- Fase E: Kelas 10 SMA/MA/SMALB/Paket C, SMK/MAK
- Fase F: Kelas 11-12 SMA/MA/SMALB/Paket C, SMK/MAK
Peserta didik berkebutuhan khusus dengan hambatan intelektual dapat menggunakan CP Pendidikan Khusus. Sementara itu, peserta didik berkebutuhan khusus tanpa hambatan intelektual dapat menggunakan CP umum dengan menerapkan prinsip-prinsip modifikasi kurikulum.
Capaian pembelajaran Kimia untuk SMA tertuang pada Keputusan Kepala Badan Standar, Kurikulum, Dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, Dan Teknologi Nomor 008/H/Kr/2022 Tentang Capaian Pembelajaran Pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan Dasar, Dan Jenjang Pendidikan Menengah Pada Kurikulum Merdeka.
PRINSIP PEMBELAJARAN DAN PRINSIP ASESMEN
Pembelajaran dan asesmen merupakan satu kesatuan yang sebaiknya tidak dipisahkan. Pendidik dan peserta didik perlu memahami kompetensi yang dituju sehingga keseluruhan proses pembelajaran diupayakan untuk mencapai kompetensi tersebut.
Minggu, 03 September 2023
MENGAPA KURIKULUM HARUS BERUBAH?
Kurikulum harus selalu berubah agar sesuai dengan zaman, apalagi masa sekarang ini, ilmu pengetahuan dan teknologi informasi telah berkembang dan pembelajaran akan membosankan tanpa adanya perubahan. Tugas kita sebagai pendidik adalah bagaimana menyiapkan peserta didik kita untuk menghadapi perubahan zaman ini.
Mengapa Kurikulum harus berubah? Simak penjelasannya pada presentasi di bawah ini!

.png)
.png)
.png)
.png)
.png)
